Buntut dari Pamer Makan Kriuk Babi, Selebgram Lina Mukherjee Disentil Gus Miftah: Bangga dengan Kemaksiatan

- Sabtu, 18 Maret 2023 | 16:00 WIB
Tampilan Lina Mukherjee dan Gus Miftah (Instagram.com/@linamukherjee_ dan @gusmftah)
Tampilan Lina Mukherjee dan Gus Miftah (Instagram.com/@linamukherjee_ dan @gusmftah)

Bharata.co.id - Lina Mukherjee menjadi salah satu influencer yang ramai diperbincangkan selama sepekan terakhir gara-gara makan kriuk babi, termasuk oleh Gus Miftah.

Aksi Lina Mukherjee makan kriuk babi itu rupanya tak hanya mengalihkan perhatian netizen, melainkan juga para pemuka agama tanah air, salah satunya Gus Miftah.

Rupanya bukan hanya aksi makan kriuk babi saja yang menghebohkan dunia maya, melainkan juga ucapan Lina Mukherjee yang menyinggung soal agama Islam.

Baca Juga: Beredar Rekaman CCTV SPBU, Diduga Mario Dandy Pernah Kabur Usai Isi BBM 61 Liter Mobil BMW Miliknya

Hal tersebut membuat Gus Miftah geram dan saking geramnya Gus Miftah sampai melayangkan pernyataan yang menohok terhadap Lina Mukherjee.

"Makan babi, itu urusan Anda. Tapi, sudah menjadi urusan kami ketika Anda posting kemaksiatan dan dosa yang Anda lakukan," ujar Gus Miftah di akun media sosialnya.

"Kenapa? Karena seolah-olah, Anda bangga dengan kemaksiatan dan dosa yang Anda perbuat," lanjut Gus Miftah dengan nama lengkap Miftah Maulana Habiburrahman.

Baca Juga: Heboh! Lina Mukherjee Sengaja Makan Kriuk Babi Padahal Beragama Islam, Akui Bangga Langgar Rukun Iman

Lina Mukherjee sengaja membuat konten makan kriuk babi atau kulit babi tersebut, padahal dirinya merupakan seorang muslim.

Hal tersebut dengan jelas menampakkan perbuatan Lina Mukherjee termasuk penistaan terhadap agama.

Bahkan dalam video yang diunggahnya, Lina Mukherjee tampak sempat membaca bacaan basmalah sebelum menyantap kriuk babi atau kulit babi tersebut.

Baca Juga: Baru Berusia 15 Tahun, Anak Lilis Karlina Jadi Mafia Narkoba dan Punya Anak Buah Pria Dewasa, Polisi: Miris

Bagaimana hal ini tidak akan menuai komentar dan kontroversi publik, terlebih seorang ulama besar Indonesia.

Alhasil, Gus Miftah pun menegaskan tindakan ini dengan memberikan peringatan kepada Lina Mukherjee melalui video pernyataannya di akun Instagram pribadinya.

"Anda seolah-olah mengejek larangan Allah bagi orang Islam untuk tidak mengkonsumsi babi. Anda melawan itu dengan penuh kebanggaan," tegas Gus Miftah.

Halaman:

Editor: Retno Mega

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X